5 TIPS TRADING DI PASAR YANG VOLATILE! Market Story

Story by: Catie
Published: January 25, 2023
Viewed 0 times

Apa Itu Volatilitas?
Volatilitas adalah sebuah kondisi ketidakpastian atau risiko perubahan harga pada suatu instrumen. Biasanya kondisi ini akan menunjukan perubahan naik turunnya harga secara cepat. Pasar yang volatile biasanya disukai banyak trader karena menjanjikan keuntungan besar dengan risiko yang sama besar.

Faktor Yang Mempengaruhi
Setidaknya ada beberapa faktor yang bisa mempengaruhi terjadinya volatilitas, adapun tiga faktor utamanya sebagai berikut:

1. Faktor Ekonomi Nasional dan Global
Kebijakan pajak dan suku bunga dapat berkontribusi secara signifikan pada perubahan pergerakan harga pasar, dan hal tersebut sangat mempengaruhi volatilitas pasar.

2. Faktor Industri dan Sektor
Faktor industri dan sektor juga dapat mengakibatkan volatilitas pasar jangka panjang. Misal, saat pasokan kelapa sawit berkurang maka harga minyak goreng di pasar akan naik, dan hal tersebut dapat memicu kenaikan harga saham emiten terkait.

3. Faktor Permintaan dan Penawaran
Permintaan yang naik akan memicu kenaikan harga pada aset. Sebaliknya permintaan yang akan memicu penurunan harga aset. Namun ketika naik turunnya harga ini sudah sangat tinggi dan frekuensinya sering, hal tersebut akan menjadi volatile.

5 Tips Trading di Pasar Volatile
Pasar volatile dapat memberikan keuntungan yang besar dalam waktu singkat, tentu dengan risiko yang sama besar. Namun ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk bisa meminimalisir kerugian, lima diantaranya adalah:
1. Gunakan leverage yang rendah
2. Selalu pasang stop loss level
3. Lakukan analisis teknikal
4. Jangan terlalu banyak mendengarkan berita
5. Lakukan short term trading

Kamu mau tahu cara taklukan pasa volatile? Yuk belajar trading bareng CAT Institute dulu. Temukan program yang sesuai dengan kamu, chat Trading Coach sekarang juga untuk konsultasi  +6282166666500