TRADING DENGAN POLA BEARISH FLAG Market Story

Story by: Karlina Armady
Published: July 25, 2018
Viewed 10 times

Karlina is a Senior Trading Advisor who has more than 5 years experience in financial trading. She also manage the famous CAT certification program Institute as school principal. She is here to inspire you with great stories and motivations.

Trader dapat mempelajari berbagai pola trading yang ada dengan menggunakan analisa teknis. Salah satu pola yang paling bermanfaat dalam market yang sedang mengalami tren adalah pola flag. Kali ini, saya akan sharing cara melihat dan mengidentifikasi suatu transaksi dengan memanfaatkan pola flag yang dapat mengidentifikasi turunnya suatu tren atau downtrend.

Ada salah satu trader CAT Program, Bambang Irianto juga yang amat sangat menggemari pola trading tersebut. Menurutnya pola ini adalah pola yang bisa membuatnya mendapatkan banyak keuntungan dan bisa membawa serta keluarganya pergi umroh dan membeli sebuah rumah di daerah Bogor. Secuil kisah diatas semoga bisa memberikan motivasi utnuk Anda bahwa sebenarnya banyak sekali teknik trading dengan berbagai pola yang bisa Anda kuasai dan menjadikan Anda seseorang yang kaya. Di artikel kali ini saya akan mensharingkan kepada Anda khusus mengenai bearish flag.
 

Mengidentifikasi Pola

Berikut ini adalah cara menerapkan pola bearish flag dengan 3 langkah mudah:
Pertama, carilah Flag yang akan ditandai sebagai awal penurunan tren baik itu yang turun secara tajam atau perlahan - lahan.

Kedua, Anda harus memiliki batas toleransi ketika flag sudah ditentukan. Ini akan menjadi periode konsolidasi penurunan harga. Selama periode ini, harga mungkin akan berbalik ke atas secara perlahan. Dalam situasi ini, trader disarankan untuk menunggu sampai harga menembus posisi yang lebih rendah dari tren sebelumnya.

Ketiga, setelah harga bergerak lebih rendah lagi, di situlah Anda dapat menemukan komponen terakhir yang dibutuhkan dalam trading dengan pola bearish flag  ini. Keuntungan trading ini didapatkan dari pembalikan setelah harga telah mencapai tren yang paling rendah. Tingkat harga sebaiknya ditentukan lebih dahulu dengan mengukur jarak pips sejak terjadinya penurunan. Kemudian, nilainya dikurangi garis resistensi puncak yang telah diprediksi. Untuk lebih jelasnya, Anda dapat melihat gambar di bawah ini:

Harga EURJPY

Gambar di atas adalah pola flag bearish pada chart harian EURJPY. Dari tiang flag yang terbentuk, trader dapat melihat hubungan yang terjadi mulai tanggal 21 Juni di level 101,61 sampai tanggal 24 Juli di level 94,10. Dari rangkaian titik yang terbentuk, tampak adanya selisih sebesar 751 pips sejak terjadinya penurunan.

Dari gambar tersebut tampak bahwa harga berada dalam fase konsolidasi. Setelah harga mulai naik secara bertahap, Anda dapat melihat terbentuknya pola bearish flag. Dan dengan memanfaatkan pola tersebut, Anda dapat menghasilkan profit sebesar 751 pips saat harga yang turun mencapai target potensial yaitu di dekat level 91,00.