Kemudahan Investasi Emas Online Trading Tips

Story by: Revanny R. Tristia
Published: October 24, 2019
Viewed 6 times

Revanny is a Content Writer of Astronacci, who has passion to writes and learn about financial and trading.

Sudah gak jaman sekarang ini kalau mau investasi emas secara konvensional. Kenapa? Karena dengan adanya kemajuan teknologi sekarang ini, bisa mempermudah kita untuk berinvestasi juga loh. Menggunakan System National Single Window for Investment (NSWI) yang merupakan system investasi online yang menghubungkan berbagai database lembaga pemerintah dalam mengeluarkan lisensi yang diperlukan untuk melakukan investasi.

Dengan adanya kemudahan ini, banyak orang mulai beralih ke investasi online. Khususnya investasi emas yang sebelumnya konvensional, kini orang – orang beralih ke investasi emas online.

Di investasi emas online, kita tidak membeli emas secara fisik, namun hanya nilainya saja. Investasi ini sangat cocok dengan orang yang memiliki tujuan berinvestasi emas untuk mendapatkan keuntungan. Keuntungan yang dimaksud adalah, ketika seseorang membeli emas, lalu menjualnya kembali saat harganya naik, jadi selisih tersebut diambil sebagai keuntungan.

Melalui investasi online, kita jadi tidak perlu repot melihat perubahan harga emas yang terjadi di market. Investasi ini bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Karena via online, kita jadi memiliki fleksibilitas untuk mengontrol dan mengecek investasi emas yang dimiliki.

Untuk mendapatkan keuntungan yang besar, investasi emas online bisa kita lakukan dengan cara trading. Disini emas tidak hanya disimpan seperti tabungan, tapi diperjualbelikan di market dan disesuaikan dengan meilhat pergerakan harga yang naik atau turun.

Kenapa kita harus beralih ke Investasi Emas Online ?

Disini kita coba jabarkan beberapa alasannya, kelebihan apa saja yang bisa kita dapatkan dari investasi emas secara online :

     1. Investasi Jadi Lebih Terkontrol Dalam Transaksinya

Melalui online, kita bisa melihat transaksi yang dilakukan secara langsung tanpa harus menunggu info dari broker. Kita bisa memantau pergerakan harga emas di market, jadi bisa tahu kapan kira -kira waktu yang tepat untuk menjual dan membeli emas yang kita miliki. Kita juga bisa menganalisa pergerakan harga di market sendiri dan membuat strategi yang tepat agar bisa menghasilkan profit.

Melalui aplikasi – aplikasi fintech, kita bisa memantau langsung investasi emas online yang kita lakukan secara langsung. Mulai dari melihat pembaharuan harga jual dan beli setiap harinya, dan selisih yang didapatkan dari transaksi tersebut. Bahkan di aplikasi ternetu, kita bisa mengecek grafik harga emas online di masa lalu.

     2. Likuiditas Tinggi & Keuntungan Yang Besar

Sama seperti mata uang, nilai / harga emas memiliki tingkat likuiditas yang sangat tinggi. Menurut survey, jumlah transaksi yang dilakukan di market mencapai hingga triliunan per hari. Jadi untuk kita yang memang bertujuan ingin mencari keuntungan, trading emas akan memberikan keuntungan yang sangat besar.

Dengan tingkat likuiditas yang tinggi, harga emas terus berubah setiap harinya tergantung  pergerakan perekonomian global dan transaksi – transaksi yang terjadi di market. Jika melakukan trading dengan volume yang cukup besar, hal ini memungkinkan keuntungan yang diperoleh pun juga sangat besar.

     3. Tidak Ada Risiko Kehilangan Emas Yang Dimiliki

Berbeda dengan investasi emas konvensional, dimana kita membeli emas dalam bentuk fisik dan disimpan baik dalam safety box maupun disimpan di bank. Investasi emas online hanya berbentuk nilainya saja dan tidak memiliki bentuk fisik seperti emas konvensional. Dalam penggunaannya, resiko kehilangan emas jadi lebih kecil.

Tapi kita harus berhati – hati juga. Meskipun tidak ada resiko kehilangan seperti emas konvensional, tapi kita juga bisa mengalami kerugian jika salah melangkah dan strategi saat melakukan trading emasnya.

Seperti yang sudah dibahas diatas, emas trading sangat likuid sehingga menyebabkan pergerakan harganya sangat tidak menentu. Kita harus bisa menganalisa market dan memiliki strategi yang bisa digunakan dalam menentukan kapan harus menjual dan membeli emas tersebut.

Bagaimana cara untuk memulai trading emas online?

Investasi emas konvensional dengan investasi emas yang diperdagangkan/ trading mempunyai cara yang berbeda. Jika pada emas konvensional, kita bisa langsung beli emas dalam bentuk fisik (perhiasaan atau logam mulia) di toko emas atau logam mulia yang terpercaya.

Untuk trading emas online sendiri, harus melalui platform trading yang bisa kita akses via online. Dan ini beberapa tips untuk kita memulai trading emas online :

1. Gunakan Platform Trading MetaTrader
Platform trading ini akan membantu kita untuk melihat pergerakan naik/ turunnya harga emas di market secara real time.  Dan juga tentunya membantu kita untuk melakukan transaksi jual beli emas di market secara online. MetaTrader merupakan sebuah program yang bisa kita download dan install baik di PC maupun smartphone kita. Jadi mempermudah kita untuk mengecek harga emas di market setiap saat, kapan pun dan dimana pun.

2. Belajar Menganalisa Pergerakan Harga di Market Forex
Jual beli emas ini dilakukan di market forex. Dimana selain emas, di market ini juga memperdagangkan mata uang global. Di market ini harga emas dunia diperdagangkan dalam satu simbol, yaitu XAU/ USD. Dimana jika kita lihat harga emas naik, maka yang harus dibeli adalah XAU, dan jika harga emas turun, maka yang dibeli adalah USD.

Disini kita harus pintar – pintar menganalisa pergerakan harga yang terjadi setiap harinya. Karena jika sampai salah langkah saat ingin menjual atau membeli, yang ada kita akan mendapatkan kerugian nantinya.

3. Menentukan Level Support & Resistance Dengan Benar
Kedua hal ini adalah kunci untuk mempermudah kita untuk menentukan waktu dan level harga yang sekiranya tepat saat menjual dan membeli emas.

Support merupakan suatu area level harga dimana pada level tersebut, permintaan (demand) cukup besar untuk menahan turunnya harga. Artinya permintaan (demand) emas lebih besar dari penawaran (supply) yang ada di market. Pada level ini, harga cenderung berhenti bergerak turun dan kemungkinan besar akan naik kembali.

Disini support merupakan level yang diperkirakan akan menahan pergerakan harga turun (bearish). Dan Resistance merupakan suatu area level dimana penawaran (supply) emas di market cukup besar untuk menghentikan naiknya harga. Pada level ini, harga cenderung berhenti bergerak naik dan kemungkinan besar akan turun lagi. Atau simplenya resisten merupakan level yang diperkirakan akan menahan pergerakan harga naik (bullish).

Nah, setidaknya sebelum kita memulai trading emas online, kita harus tahu terlebih dahulu apa saja yang harus dilakukan agar tidak terjadi kesalahan yang malah merugikan investasi kita nantinya.

Pada dasarnya trading yang dilakukan sama seperti trading forex, hanya saja untuk trading emas hanya tersedia antara XAU/ USD, tidak seperti forex yang memiliki banyak pair currency. Gimana? Tidak perlu ragu untuk berinvestasi dengan cara trading emas online. Yang pasti, kita harus cari tahu terlebih dahulu info – info penting sebelum memulainya ya.

Recommendation From Expert :

1. Bingung bagaimana mau belajar trading forex dan gold agar bisa menganalisa market dengan baik? Bersama CAT Institute, Anda bisa belajar investasi dan  trading yang lebih intensif dan dapat menjadikan Anda professional trader/ investor hanya dalam 1 tahun saja!

2. CALL atau Whatsapp dan hubungi CAT Institute dengan Karlina, +62 821 66 66 6500